Mencoba teknik memasak ayam goreng yang di share salah seorang bunda di grup masak. Penasaran karena selama ini belum pas aja kalau membuat ayam goreng ala KFC ini.
Dan hasilnya memang ok, kulit ayam yang dihasilkan bisa keriting seperti hal nya ayam goreng di resto2 fried chichen.
Ayamnya juga mateng sempurna. Menggoreng nya harus deep frying, harus menggunakan minyak yang banyak dan ayam tenggelam didalam minyak. Karena tidak punya deep fryer, saya menggorengnya menggunakan panci kecil saja.
Sebenarnya tekniknya sederhana saja hanya diaduk2 ke dalam terigu tanpa meremasnya sebelum digoreng. Sebelumnya ayam di marinate dulu dengan bumbu beberapa saat agar bumbu meresap.
Resep lengkapnya seperti ini
Ayam Goreng KFC
Bahan :
1 ekor ayam, potong2
Jeruk nipis
Merica bubuk
Ketumbar bubuk
Gula
Penyedap jika suka
Terigu untuk pelapis
Air mateng untuk pencelup
Minyak goreng untuk menggoreng
Caranya :
- Cuci bersih ayam, lumuri dengan jeruk nipis, biarkan beberapa saat.
- Cuci ayam kembali, taruh dalam wadah, beri merica bubuk, ketumbar dan garam. Aduk hingga rata. Simpan didalam kulkas dan diamkan kembali kurleb 30 - 60 menit agar bumbu meresap.
- Panaskan minyak.
- Ambil baskom besar, masukkan terigu lalu masukkan ayam yang sudah di marinated tadi, lalu aduk balik dgn menggunakan kedua tangan kurleb 5 menit. Jangan diremas cukup di aduk balik saja.
- Siapkan baskom ke2, lalu masukan terigu.
- Ambil potongan ayam lalu celupkan kedalam air matang, lalu masukkan kedalam baskom ke2, Lakukan hingga ayam habis.
- Lalu aduk balik kembali berulang2 kurleb 3 menit.
- Goreng dalam minyak panas yang banyak hingga kuning keemasan (golden brown)
*** Sebaiknya ayam yg sudah dibalur tepung segera di goreng, jangan dibiarkan terlalu lama,
Jika ayamnya banyak, balurkan tepung nya sedikit sedikit dulu sambil digoreng.
*** Ayam bisa juga diganti udang atau cumi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar